Cara Aman Memilih Tablet Bekas

Cara Aman Memilih Tablet Bekas

  Oleh :


6a0133f3a4072c970b017d3ca51c38970c-550wi

Karena suatu dan lain hal kadang kita memutuskan untuk membeli elektronik berstatus second hand atau bekas. Hal ini juga berlaku untuk smartphone dan tablet, banyak orang lebih memilih membeli tablet atau smartphone bekas karena alasan harga baru terlalu berlebihan, saat dibeli harga langsung turun, dan sebagainya.
Namun tidak seperti membeli tablet baru, membeli tablet bekas memiliki risiko yang harus dipikirkan matang-matang seperti garansi, kondisi software/hardware tablet, lama pemakaian tablet, dan lain-lain. Apabila membeli tablet bekas sudah menjadi pilihan pasti Anda, ada baiknya Anda menyimak cara aman memilih tablet bekas.

1. Tentukan spesifikasi yang Anda butuhkan

Tablet kini hadir dengan variasi spesifikasi yang beragam. RAM, prosesor, layar, kapasitas penyimpanan internal, dan lain-lain bisa menjadi menjadi pertimbangan. Setelah Anda menentukan spesifikasi yang Anda butuhkan misalnya prosesor 1 GHz, RAM 512, layar 7 inci dan memori internal 8GB, Anda sesuaikan lagi dengan tuntutan zaman.
Permintaan minimal hardware dalam menginstal aplikasi atau game di masa mendatang perlu Anda pertimbangkan sebab, percuma Anda beli tablet bekas harga murah jika hanya bisa menggunakan aplikasi dan game versi lama saja.
Hal ini juga mencakup port dan koneksi yang tersedia pada tablet, pastikan jangan sampai terlalu ketinggalan zaman.

2. Pilih ukuran tablet

Karena tablet terkenal akan mobilitasnya maka pertimbangkan memilih ukuran tablet yang sesuai dengan Anda. Jika Anda butuh tablet berlayar besar, Anda bisa memilih tablet berukuran 9-10 inci. Sedangkan bila Anda mencari tablet yang lebih dinamis Anda bisa memilih ukuran 7-8 inci.
Jangan sampai Anda terjebak di layar kecil padahal Anda membutuhkan tablet berlayar besar, atau Anda kurang bisa bergerak leluasa karena Anda salah pilih tablet berlayar besar. Namun apapun ukuran layar tablet yang Anda pilih, pastikan memilih yang tipis agar memudahkan Anda beraktifitas.

3. Pilih sistem operasi

Kini ada beberapa sistem operasi yang dapat dipilih untuk tabet sebut saja Android, iOS, dan Windows. Masing-masing sistem operasi memiliki kekurangan dan kelebihan tersendiri. Masing-masing sistem operasi juga memiliki produk unggulan yang bisa Anda pertimbangkan.

4. Kondisi software dan hardware

Periksa kondisi fisik dan software, lihat apakah ada bekas bongkar, jatuh, baret, apakah pernah di-hack, jailbreak, root, dan sebagainya. Pastikan semua kondisi software dan hardware masih berfungsi normal, termasuk alat pengisi daya, layar, dan sebagainya.
Bila mungkin tanyakan pengalaman pemakaian tablet ini pada penjualnya, apakah ada hal penting yang perlu kita ketahui seperti kerusakan, kecacatan, dan bila sudah tidak garansi, mintalah garansi pribadi.

5. Dapatkan harga yang tepat

Tentunya tablet bekas harganya lebih murah dari yang baru, maka dari itu lebih baik lakukan survei harga terlebih dahulu terhadap model tablet yang ingin Anda beli. Keseluruhan tip di atas bisa juga dijadikan modal Anda untuk menawar barang tersebut untuk mendapatkan harga yang sesuai.
Kondisi tablet, merek, garansi, usia pemakaian, dan lainnya berpengaruh pada harga bekas tablet. Pastikan Anda tidak  tertipu membeli yang murah tapi cacat atau bahkan mahal namun sudah tetap cacat.

0 Response to "Cara Aman Memilih Tablet Bekas"

Posting Komentar

Silahkan tambahkan komentar